Babybear Terkena Knalpot

pertolongan-pertama-luka-bakar-knalpot

Babybear Terkena Knalpot - Kalau sudah melepuh dan berair, luka bakar terkena knalpot gini dikasih obat apa ya? Trus kira-kira berapa lama penyembuhan luka kena knalpot? panik nggak, panik nggak? Insya Allah enggak ya.

"Ahhhhh, huhuhu." dari kejauhan terdengar suara si kecil menangis, padahal iya tadi sedang bermain bersama sepupunya mengendarai ATV bersama pak Ersan.

Siang menjelang sore hari itu, aku sedang bermain golf bersama Papabear, mendadak terhenti setelah mendengar tangisan Babybear tak kunjung berhenti.

Sebagai Ibunya pasti lah paham, kalau jatuh nangis iya dia menangis namun hanya sejenak. Kalau tak kunjung berhenti berarti ada yang kenapa-kenapa nih batinku saat itu.

Masih di hole ke-6, permainan golf harus kuhentikan dan bergegas melihat si kecil. Benar saja, kakinya terkena knalpot pemirsa!

Babybear-terkena-knalpot-motor-atv

Pertolongan pertama luka bakar karena knalpot

Mengguyur luka bakar dengan air mengalir

Hmmm, di tengah lapangan golf begini apa yang harus kulakukan ya? Tak berpikir lama, aku teringat air mineral yang kubawa sebagai bekal bermain. Berhubung tidak ada air mengalir, kusiramkan saja air mineral tersebut ke luka knalpot tadi.

"Huhuhu Yusuf nanti nggak bisa jalan-jalan lagi, tidur juga nggak bisa Ibuk." rengek si kecil. Seperti biasa ketika sedang terluka ia langsung kepikiran tidak bisa melakukan apa-apa.

Mengoleskan salep luka bakar

Berdasar pengalamanku waktu terkena luka knalpot dulu, salep Bioplacenton adalah jalan ninjaku untuk mengobati luka. Tapi sekarang sudah beda toh haha.

"Pakai salep Burnazin saja." saran pak suami. Setali tiga uang dengan cerita adik ipar yang pernah menjadi saksi keampuhan si salep Burnazin ini.

Di mana per gram salep Burnazin ini mengandung 10 mg silver Sulfadiazine, jadi cukup oleskan tipis saja pada bagian yang terluka.

Jangan oleskan pasta gigi

Entah dari mana tips mengolesi pasta gigi untuk luka bakar ini, belum lagi diolesi minyak jelantah dan entah apa lagi. Karena kandungan fluoride pada pasta gigi tersebut malah akan mengunci panas, yang ada malah membuat luka makin panas ketika dioles odol. Hmmm, pantesan kalau kita menyikat gigi ada sensasi sembriwing piye gitu ya.

Dua kali sehari salep Burnazin kuoleskan pada lukanya, biasanya ia sedikit merengek (perih mungkin ya). Apalagi kan luka bakar itu biasanya terasa panas gitu ya.

bula-melepuh-berisi-air

Sehari-hari Babybear ya bermain seperti biasa, alhamdulillah tidak rewel bahkan cenderung  lupa kalau kakinya sedang sakit. 5 hari berselang lukanya belum kunjung sembuh juga, apalagi kemarin sempat muncul bula pada bagian luka bakarnya karena melepuh. Bula tersebut kemudian mengempis dan terkelupas lalu muncul sedikit cairan nanah...hiii.

Agar luka bakar tidak infeksi

luka-bakar-tingkat-2

Mendapat luka bakar tingkat 2, ada baiknya lukanya ditutup untuk mencegah terjadinya infeksi. Namun namanya anak-anak, saat kami menawarkan cara tersebut si kecil enggan.

Qadarullah pada hari ke-6 mendadak luka bakarnya mengeluarkan darah segar, sepertinya habis terkena gesekan ketika ia bermain. Mau tidak mau luka bakar tersebut ditutup menggunakan supratul dan kain kasa.

Selain salep Burnazin, beberapa alat kesehatan berikut kami gunakan untuk mebgobati luka bakar knalpot pada anak (red: si kecil).

pertolongan-pertama-pada-luka-bakar

1. Supratul Daryant-Tulle

Kasa pembalut ini mengandung antibiotik guna mencegah pertumbuhan bakteri yang bisa mengakibatkan infeksi pada luka. Berupa kasa pembalut steril khusus yang mengandung framycetin sulphate.

Cara penggunaannya, potong kasa sofratulle sebesar lukanya kemudian tempelkan.

Indikasi: Burnazin adalah krim obat antimikroba tropikal yang diindikasikan untuk pencegahan dan pengobatan sepsis luka pada pasien dengan tingkat luka bakar kedua dan ketiga.

2. Kasa steril dan plester luka

Kasa steril dan plester luka merupakan item pertolongan pertama, jadi kedua alat ini aku letakkan dalam kotak P3K (Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan) selalu tersedia di rumah.

Digunakan untuk menutup luka, setelah sofratulle dan kasa steril ditutup baru lah diplester menggunakan plester luka (Hypafix). 

Ketika mengobati luka baiknya perlahan dan sabar supaya perihnya tidak terlalu terasa, kasihan dia perih pasti.

cara-mengobati-luka-bakar-knalpot

Well, itu dia cerita seminggu kemarin. Lama juga aku tidak menulis di sini, setahun lebih sudah. 
Bismillah luka bakar knalpot si kecil segera sembuh dan tak berbekas, aamiin :)

No comments:

Post a Comment